Kembali

KAI Commuter Lakukan Optimalisasi Layanan Di Seluruh Lintas

Tren pengguna Commuterline Jabodetabek sepanjang Bulan Februari 2023 tercatat sebanyak 20.810.770 orang, dengan rata-rata pengguna setiap harinya 743.242 orang. Angka tersebut naik 1% jika dibanding dengan rata-rata penguna pada Bulan Januari 2023 sebanyak 732.805 orang per hari. Sedangkan untuk volume harian tertinggi pada Februari 2023 yaitu sebanyak 829.741 orang pada Senin 20 Februari.

 

Sementara itu, pada hari Minggu ini (5/3) hingga pukul 15.00 WIB, pengguna commuterline sebanyak 321.788 orang. Stasiun Tanah Abang merupakan stasiun tujuan pengguna tertinggi dengan jumlah 40.044 orang yang turun di stasiun tersebut. Selain itu, Stasiun Bogor dan Stasiun Jakarta Kota juga merupakan sebagai stasiun tujuan pengguna, yaitu masing-masing sebanyak 20.288 orang dan 11.158 orang.   

 

Untuk mengurai kepadatan di jam sibuk, KAI Commuter melakukan optimalisasi rekayasa pola operasi mulai tanggal 1 Maret lalu dengan menjalankan 39 KA Feeder relasi Manggarai – Angke/Kampung Bandan PP sebagai antisipasi pada jam - jam sibuk. Pada Lin Bogor rekayasa pola operasi dioptimalisasikan pada relasi Nambo – Jakarta Kota, terhitung 2 Maret 2023 menambahahkan pemberangkatan pada pukul 06.20 dan pemberangkatan dari Nambo pada pukul 07.00 WIB menjadi pukul 07.25 WIB.

 

Optimalisasi juga dilakukan pada Lin Rangkasbitung rekayasa pola operasi dengan memperpanjang relasi dari Serpong – Tigaraksa untuk kembali menjadi commuteline Tigaraksa – Tanah Abang. Sedangkan pada Lin Bekasi juga dilakukan optimalisasi jarak dan waktu tempuh perjalanan commuterline.

 

KAI Commuter saat ini mengoperasikan perjalanan commuterline sebanyak 1.090 perjalanan mulai pukul 04.00 – 24.00 WIB setiap hari kerja. Perseberan pengguna pukul 05.30 – 07.30 WIB, dan mulai pukul 16.00 – 18.00 WIB pada hari kerja. Sedangkan pesebaran pengguna commuterline pada hari libur atau akhir pekan terfokus pada pukul 09.00 – 17.00 WIB.

Mengingat di beberapa wilayah Jabodetabek terjadi hujan dengan intensitas sedang, KAI Commuter mengimbau pengguna untuk mempersiapkan diri menghadapi perubahan cuaca. Selalu siapkan payung, jaket, atau jas hujan saat pergi beraktivitas. Gunakan juga alas kaki yang tidak licin untuk keselamatan dan keamaan selama berkommuter.

 

KAI Commuter terus mengimbau agar pengguna selalu ikuti arahan petugas dan tertib dalam berkommuter dengan mendahulukan pengguna yang akan keluar dari kereta. Demi keselamatan bersama selalu berdiri di belakang garis aman peron dan selalu memperhatikan celah antara peron dengan Kereta. Selalu merencanakan perjalanannya dengan cermat, gunakan aplikasi C-Access untuk mendapatkan info jadwal, kepadatan di stasiun dan posisi kereta secara real time.